Berita tentang Prabowo subianto yang humanis, tegas dan berani

Salim Said Meninggal Dunia, Politik Sepekan Berguncang hingga Caleg Terpaksa Mundur

Salim Said Meninggal Dunia, Politik Sepekan Berguncang hingga Caleg Terpaksa Mundur

Jakarta (ANTARA) – Berbagai peristiwa politik selama seminggu ini kami hadirkan agar dapat dibaca kembali oleh Anda, mulai dari tokoh pers Prof. Salim Said meninggal dunia hingga calon anggota legislatif (caleg) terpilih Pemilu 2024 harus mundur jika maju dalam Pilkada 2024.

1. PDIP akan mendukung Ahok di Pilkada Sumut 2024

PDI Perjuangan berencana untuk mendukung Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok sebagai calon gubernur (cagub) dalam Pilkada Sumatera Utara 2024.

Ketua DPP PDI Perjuangan Eriko Sotarduga tidak menyangkal bahwa mantan Komisaris Utama Pertamina itu sering disebut di internal PDI Perjuangan dalam pembahasan kandidat calon gubernur DKI Jakarta 2024. Meskipun demikian, Ahok juga berpeluang untuk masuk dalam bursa calon gubernur Sumut 2024.

Informasi selengkapnya baca di sini.

2. Tokoh Pers Prof. Salim Said meninggal dunia

Prof. Salim Said, tokoh pers dan perfilman nasional yang juga pernah menjabat sebagai Duta Besar RI untuk Republik Ceko, meninggal dunia setelah dirawat di RS Cipto Mangunkusumo, Jakarta, Sabtu (18/5) pukul 19.33 WIB.

Kabar meninggalnya Prof. Salim Said dikonfirmasi oleh istrinya, Herawaty, melalui pesan singkat yang diterima oleh sejumlah wartawan di Jakarta, Sabtu (18/5).

Informasi selengkapnya baca di sini.

3. KPU: Caleg terpilih harus mundur jika maju Pilkada 2024

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Hasyim Asy’ari mengatakan bahwa calon anggota legislatif (caleg) terpilih dalam Pemilu 2024 harus mengundurkan diri jika mencalonkan diri dalam Pilkada Serentak 2024.

Hasyim menyampaikan hal tersebut dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Komisi II DPR RI di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (15/5). Sebelumnya, dia menyatakan bahwa calon anggota legislatif terpilih tidak harus mundur jika maju dalam pilkada.

Informasi selengkapnya baca di sini.

4. Prabowo yakin APBN mampu membiayai program makan siang gratis

Presiden RI terpilih Prabowo Subianto yakin APBN mampu membiayai program-program prioritasnya; antara lain makan siang dan susu gratis untuk pelajar, serta program perbaikan gizi untuk ibu hamil dan anak-anak.

Dihadapan para investor asing, praktisi ekonomi, dan perwakilan negara asing di Doha, Qatar, Prabowo optimis bahwa dia mampu menjaga defisit APBN tidak lebih dari 3 persen saat mengalokasikan anggaran untuk program-program prioritasnya.

Informasi selengkapnya baca di sini.

5. Jokowi menugaskan Grace Natalie dan Juri Ardiantoro sebagai Staf Khusus Presiden

Presiden Joko Widodo menugaskan Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Grace Natalie dan mantan Deputi Kepala Staf Kepresidenan Juri Ardiantoro sebagai Staf Khusus Presiden.

Hal ini disampaikan Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana melalui pesan singkat di Jakarta, Rabu (15/5).

Informasi selengkapnya baca di sini.

Ditulis oleh: Rio Feisal
Disunting oleh: Didik Kusbiantoro
Hak Cipta © ANTARA 2024

Exit mobile version